-->

Cara Mengecek BPOM Kosmetik Lewat Situs Resmi

Badan Pengawas Obat Dan Makanan (BPOM) merupakan sebuah lembaga di Indonesia yang berfungsi menyeleksi dan memberikan sertifikasi keamanan dari sebuah produk. Salah satu produk yang wajib mendapatkan sertifikasi BPOM adalah kosmetik. Saat ini banyak beredar kosmetik palsu yang memberikan efek samping pada kulit. Sebab itu, jangan sampai Anda salah memilih produk kosmetik, ya.

Melalui situs resmi BPOM, Anda bisa tahu keamanan dan kredibilitas produk kosmetik dengan lebih mudah. Mungkin sebagian orang mengabaikan langkah ini karena menganggap jenis produk yang dijual secara online otomatis lebih aman jika digunakan.

Namun, hal itu tidak sepenuhnya benar. Tidak menuntut kemungkinan produk kosmetik palsu dan berbahaya juga ada yang beredar di toko online. Nah, sebelum Anda membeli atau menggunakan produk kosmetik tersebut, alangkah baiknya di cek terlebih dahulu agar nantinya Anda tidak menyesal di kemudian hari.

Cara Cek BPOM Kosmetik Asli atau Palsu

Cek produk sudah BPOM atau belum dapat Anda lakukan dengan mudah melalui situs resmi yang sudah disediakan. Tak hanya cek produk kosmetik saja, Anda juga bisa mengecek produk seperti makanan dan obat-obatan. Berikut ini langkah-langkahnya:

1. Kunjung Situs Resmi BPOM RI

Cara Mengecek BPOM Kosmetik Lewat Situs Resmi

Pertama, kunjungi situs resmi BPOM yaitu https://cekbpom.pom.go.id lewat smartphone atau perangkat lainnya. BPOM sendiri memiliki beberapa metode pengecekan keaslian produk berdasarkan nomor registrasi, merk, nama produk hingga NPWP pendaftar.

Anda bisa memilih salah satu metode tersebut untuk mengecek produk kosmetik yang hendak Anda beli sudah terdaftar di BPOM atau belum.

2. Cek Produk Kosmetik Melalui Nomor Registrasi

Cara Mengecek BPOM Kosmetik Lewat Situs Resmi

Di tampilan awal beranda situs BPOM, terlihat jelas dua kolom yang bertuliskan "Cari Berdasarkan" dan "Kata Kunci". Untuk kolom pertama, Anda bisa mengecek keaslian produk dengan memilih kategori "Nomor Registrasi" sesuai keinginan. Lalu, di kolom kedua isi dengan kata kunci berupa memasukan nomor registrasi BPOM produk tersebut. Terakhir, klik "Cari".

Biasanya, nomor registrasi melekat pada kemasan produk tersebut. Anda harus membaca dan mencari pada kemasan produk untuk menemukannya.

Baca Juga :


Jika produk kosmetik yang kamu cari terdaftar di BPOM, maka hasil data dan informasi berupa produk dan perusahaan pendaftar akan muncul secara otomatis. Namun, jika produk kosmetik tersebut palsu maka seluruh data dan informasi tentang produk tersebut tidak ditemukan.

3. Cek Produk Kosmetik Melalui Nama Produk

Cara Mengecek BPOM Kosmetik Lewat Situs Resmi

Sedangkan untuk mengecek kosmetik berdasarkan nama produknya, Anda dapat melakukan caranya sama seperti sebelumnya. Hanya saja, pada kolom kategori yang pertama pilih dengan "Nama Produk". Selanjutnya, di bagian kolom kata kunci isi dengan nama produk tersebut. Lalu, klik "Cari" dan Anda akan mendapatkan informasinya.

Pada kolom pengisian nama produk, Anda bisa mengisinya dengan kategori kosmetik seperti mascara, foundation dan lain sebagainya. Jika berhasil, maka informasi data berupa berbagai produk dengan merk dan varian.

4. Cek Produk Kosmetik Melalui Merk Produk

Cara Mengecek BPOM Kosmetik Lewat Situs Resmi

Sama seperti langkah-langkah sebelumnya, Anda pilih kolom kategori pencarian berdasarkan "Merk". Lalu, isi kata kunci dengan nama merk produk tersebut. Jika merk kosmetik yang dicari sudah terdaftar di BPOM, maka secara otomatis akan muncul data dan informasinya.

Umumnya. Setiap merk memiliki beberapa dan bahkan puluhan jenis produk. Jadi Anda harus mencari dengan teliti, pastikan produk kosmetik yang Anda cari dibuat oleh merk tersebut dan sudah terdaftar di BPOM RI.

Untuk mengecek produk makanan ataupun kosmetik sudah BPOM atau belum, Anda bisa mengikuti tutorialnya dalam bentuk video. Silakan Anda klik DISINI.

Berdasarkan beberapa metode cek produk BPOM di atas, yang paling efektif untuk langsung menemukan produk yang Anda cari adalah dengan pencarian berdasarkan Nomor Registrasi. Pasalnya, data dan informasi yang dimunculkan langsung tertuju pada produknya, seperti nomor registrasi, produk, nama perusahaan pendaftar, tanggal pengedaran dan merk.

Itulah cara mengecek produk BPOM kosmetik sudah terdaftar atau belum. Anda dapat mengecek keaslian produk tersebut secara online hanya di situs resmi BPOM, ya. Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel