6 Cara Mengatasi Alergi Udang Yang Bisa Anda Coba

Ada beberapa orang yang mengalami alergi setelah mengonsumsi udang. Reaksi dari alergi udang bisa bervariasi pada beberapa orang, namun biasanya cenderung lebih parah dibandingkan alergi terhadap jenis makanan lainnya. Ada banyak jenis makanan bercangkan selain udang yang berpotensi menimbulkan alergi, seperti kepiting, kerang dan lobster.

Menurut Australasian Society Of Clinical Immunology And Allergy dalam beberapa kasus, seseorang yang menderita alergi satu jenis makanan laut bisa berpotensi alergi terhadap jenis makanan lainnya. Sehingga seseorang yang mengalami alergi terhadap makanan udang, maka bisa juga alergi terhadap makanan laut lainnya seperti lobster, kepiting, kerang dan tiram.

Alergi udang adalah respons sistem kekebalan tubuh manusia terhadap protein pada makanan laut yaitu tropomiosin. Antibodi memicu pelepasan bahan kimia histamin untuk mencegah tropomiosin yang dianggap patogen asing. Efek dari pelepasan histamin inilah yang menyebabkan gejala ringan bahkan hingga berat.

Oleh sebab itu, dengan mengetahui ciri-ciri alergi udang, kamu dapat tahu cara atau tindakan yang tepat untuk mengatasi dan menghindari alergi udang agar tidak kambuh lagi.

6 Cara Mengatasi Alergi Udang Yang Bisa Anda Coba

Ciri-Ciri Alergi Udang

Reaksi udang tidak dapat diprediksi, ada yang bersifat ringan seperti gatal-gatal. Disamping itu pula ada yang menunjukan gejala berat seperti kesulitan bernafas, hal ini disebut anafilaksis. Berikut beberapa reaksi alergi udang, diantaranya:

  • Kulit gatal-gatal
  • Sakit kepala
  • Mual dan muntah
  • Pembekakan di bagian wajah
  • Kesemutan
  • Sulit bernapas
  • Hidung tersumbat
  • Badan lemah
  • Diare


Sementara itu, reaksi alergi udang yang tergolong serius (anafilaksis) diantaranya:

  • Denyut jantung lebih cepat
  • Tenggorokan bengkak
  • Kepala pusing
  • Hilang kesadaran
  • Penurunan tekanan darah


Perlu diketahui bahwa alergi udang dapat lebih parah apabila orang tersebut mengidap penyakit asma dan memiliki riwayat anafilaksis.

Pertolongan Pertama Pada Alergi Udang

Khusus dalam kondisi darurat saat terjadi reaksi alergi anafilaksis. Pertolongan pertama adalah segera bawa penderita klinik atau rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.

Saat kamu melihat kondisi semacam ini, berikut tindakan pertolongan pertama untuk mengatasi alergi udang yang dapat dilakukan adalah:

  • Segera cari pusat bantuan medis darurat
  • Tanya, apakah orang yang alergi membawa alat suntik epinephrine
  • Cobalah untuk menenangkan orang yang alergi agar tidak panik
  • Membantunya berbaring
  • Naikan posisi kaki lebih tinggi 30 cm dan beri selimut
  • Jika muntah, baringkan badannya dengan posisi miring
  • Usahakan pakaian yang dikenakan cukup longgar atau tidak ketat
  • Hindari memberi minum atau makanan apapun
  • Jangan mengangkat kepalanya jika mengalami kesulitan bernapas


Biasanya seseorang yang seringkali mengalami anafilaksis, dokter menyarankan untuk membawa EpiPen ke mananpun. Untuk antisipasi , ajarkan cara penggunaan EpiPen dengan menyuntikkan di bagian paha ketika darurat. Hal ini sangat penting diajarkan pada keluarganya atau orang terdekat.

Cara Mengatasi Alergi Udang

Untuk mengatasi alergi udang, tentunya kita harus menghindari pemicunya. Disarankan untuk tidak mengonsumsi seluruh jenis udang dan aneka produk makanan yang mengandung udang. Pada orang dewasa, faktor risiko alergi udang lebih tinggi pada wanita. Sedangkan pada anak-anak, laki-laki lebih berisiko mengalami alergi udang dan hewan bercangkang lainnya.

Berikut beberapa tips atau cara antisipasi agar tidak mengalami reaksi alergi, adalah:

1. Waspada Ketika Makan Di luar

Hal yang pertama kamu lakukan untuk antisipasi alergi udang adalah waspada ketika makan di luar rumah. Saat kamu makan di restoran atau warteg, pastikan peralatan masak yang digunakan untuk memasak udang berbeda peruntukannya dengan makanan lainnya. Tentu saja ini penting untuk menghindari cross contamination. Jika kamu khawatir mengenai hal ini, disarankan untuk mencari restoran yang memang tidak menyediakan makanan udang atau makanan laut lainnya.

2. Bacalah Label Kemasan Makanan


Ada beberapa jenis produk makanan yang jarang menyertakan bahan-bahan yang terkandung dalam makanan atau bumbu kemasan (hidden ingredient). Meskipun demikian, kamu wajib membaca terlebih dahulu label kemasannya dan selektif dalam memilih makanan kemasan yang berbau udang atau makanan laut lainnya.

3. Hindari Pergi Ke Pasar Ikan


Ada orang yang mengalami reaksi alergi meski hanya di sekitar tempat mengolahan udang, tanpa menyentuh atau mengonsumsinya. Bagi orang yang memiliki alergi udang dengan reaksi cukup parah, lebih baik menjaga jarak agar tidak memakan, menyentuh dan menghirup uap dari udang yang masih mentah ataupun sedang dimasak.

4. Cermat Dalam Memilih Makanan Atau Restoran

Ketika akan makan di restoran, hendaknya tanyakan dulu kepada pelayan mengenai bahan-bahan yang terdapat dalam hidangan makanan yang kamu pesan. Hindari juga makanan yang ada di restoran Asia atau restoran khusus seafood yang menyajikan hidangan yang mengandung saus ikan dan kaldu berbahan dasar makanan laut, pasalnya hal itu dapat menimbulkan risiko kontaminasi silang yang tinggi.

5. Beritahu Keluarga Atau Sahabat

Memberitahukan kepada keluarga, sahabat dan asisten rumah mengenai alergi udang yang kamu iidap. Sehingga mereka dapat mencegah kamu untuk tidak mengonsumsi makanan yang mengandung udang secara tidak sengaja. Bahkan mereka bisa memberi pertolongan pertama dengan cepat ketika alergi kamu kambuh.

6. Konsultasikan Ke Dokter

Reaksi alergi udang yang ditimbulkan bisa bermacam-macam, mulai dari ringan seperti hidung berair hingga yang parah. Dan kita tahu bahwa untuk mencegah alergi udang adalah dengan menghindari pemicunya. Namun, terkadang secara tidak sengaja kita menyentuh atau menghirup uap dari udang. Nah, untuk mengatasi alergi udang karena ketidaksengajaan, sebaiknya periksakan ke dokter dan minta resep untuk mengobati reaksi alergi ringan seperti gatel-gatel maupun reaksi alergi parah bergantung hasil diagnosis medis.

Baca Juga : Jenis Alergi Pada Kulit

Itulah ciri-ciri alergi udang, pertolangan pertama pada alergi udang dan cara mencegah kambuhnya alergi udang. Jika kamu bekerja di luar rumah, sebaiknya membawa makanan dari rumah untuk menghindari paparan alergi udang.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel